Kapolres Tasikmalaya Kota Resmikan Kantor Bhayangkari dan Posyandu untuk Istri Anggota dan Warga

Firman Suryaman
Kapolres Tasikmalaya Kota resmikan kantor Bhayangkari dan posyandu untuk istri anggota dan warga. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Untuk memberikan layanan kesehatan kepada istri anggota polisi, Polres Tasikmalaya Kota mendirikan Posyandu di Asrama Polisi (Aspol) Bojong, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya.

Posyandu yang diresmikan penggunaannya oleh Kapolres, AKBP SY Zainal Abidin, Sabtu (02/09/23), juga nantinya melayani ibu hamil, balita dan lansia warga sekitar.

Peresmian Posyandu Polres Tasikmalaya Kota berbarengan dengan diresmikannya Kantor Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota.

"Saya berharap Posyandu ini tidak hanya melayani istri personel, tapi juga bermanfaat bagi masyarakat," kata Zainal yang didampingi Ketua Bhayangkari Tasikmalaya Kota, Ny Jasmien Zainal Abidin.


 

Peresmian Kantor Bhayangkari dan Posyandu ini dilaksanakan secara simbolis, dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Kapolres bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota .

Hadir pada kegiatan tersebut, jajaran PJU, Kapolsek di Polres Tasikmalaya Kota, para perwira, Wakil Ketua dan jajaran pengurus Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota serta para Kader Posyandu Kemala Cabang Tasikmalaya Kota.

Kapolres menyampaikan rasa terima kasih atas terbentuknya kantor Bhayangkari dan Posyandu di lingkungan Polres Tasikmalaya Kota, dan diharapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat.


 

“Saya berharap kedepan pelayanan terus berjalan dengan lancar dan baik, sehingga kita bisa membantu masyarakat, khususnya personil Polres Tasikmalaya Kota dan keluarganya untuk mendapatkan pelayanan kesehatan,” tutur Kapolres.

Seusai peresmian, Kapolres bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota , melakukan pengecekan kelengkapan peralatan kesehatan yang ada di Posyandu. 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network