Peduli Almamater, Alumni SDN Sukatani Desa Ereunpalay Tasikmalaya Berencana Benahi Lapangan Sekolah

Iwa Ahmad Sungkawa
Peduli Almamater, Alumni SDN Sukatani Desa Ereunpalay Tasikmalaya Berencana Benahi Lapangan Sekolah. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Iwa Ahmad Sungkawa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.idAlumni SDN Sukatani Desa Ereunpalay, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya, urunan mengumpulkan dana untuk membenahi lapangan sekolah mereka dulu. Pembenahan lapangan SDN Sukatani tersebut rencananya dilakukan pada usai Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Koordinator alumni SDN Sukatani yang juga Kepala Desa Ereunpalay, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya, Yadi, mengatakan, rencana pembenahan lapangan sekolah tersebut merupakan bentuk kepedulian para alumni kepada almamater sekolah.

“Beberapa hari lalu kami sudah mendatangi sekolah dan menawarkan kira-kira apa yang bisa dibantu oleh para alumni,” kata Yadi, Selasa (4/4/2023).

Menurut Yadi, saat dirinya datang sekolah tempat dulu menimba ilmu kebetulan melihat halaman sekolah yang becek akibat hujan dan tidak bisa digunakan untuk aktivitas upacara maupun kegiatan olahraga anak-anak.

Sehingga timbul keinginan untuk membantu membenahi lapangan sekolah agar bisa digunakan kapan saja oleh seluruh civitas akademi SDN Sukatani.

“Untuk anggaran perbaikan lapangan sekolah ini berasal dari rereoangan (urunan) para alumni SDN Sukatani,” ujarnya.

Ia berharap, apa yang akan dilakukan oleh para alumni SDN Sukatani Desa Ereunpalay ini bisa menjadi inspirasi bagi alumsi sekolah lainnya di Kabupaten Tasikmalaya untuk memberikan sumbangsih kepada tempat sekolahnya dulu.

"Kami harapkan dengan gerakan ini, para alumni bukan hanya di SDN Sukatani, tapi seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Tasikmalaya, bisa memberikan perhatian kepada sekolahnya. Mungkin gerakan ini merupakan pendahuluan yang dapat memberikan motivasi untuk alumni yang lainnya," ucap Yadi.

Kepala SDN Sukatani Ani Nuryani membenarkan jika para alumninya berencana membenahi lapangan sekolah tempat mereka dulu dididik.

“Alhamdulillah, pihak sekolah merasa bangga dan bahagia karena dengan adanya kepedulian para alumni SDN Sukatani sangat membantu sekolah. Mudah-mudahan sekolah kami menjadi lebih maju dalam akademiknya dan lebih maju dalam prestasi ekstrakulernya,” kata Ani.

“Kami secara pribadi dan atas nama sekolah mengucapkan banyak terimakasih kepada semua alumni yang telah peduli dengan sekolah asalnya,” pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network