Ular King Kobra Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga di Ciamis

Andri M Dani
Ular King Kobra Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga di Ciamis. Foto: dok. Damkar dan Satpol PP Ciamis

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Satpol PP Ciamis berhasil mengevakuasi seekor ular king kobra sepanjang 3 meter dari dapur rumah warga di Dusun Panamun, Desa Kawasen, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis pada Senin (12/8/2024) sekitar pukul 13.20 WIB.

Insiden ini bermula ketika Mang Saridin (62) sedang membersihkan tumpukan kayu bakar di belakang rumahnya sekitar pukul 12.45 WIB. Tiba-tiba, ular king kobra besar masuk ke dalam dapur rumahnya, membuat Mang Saridin khawatir akan keselamatan dirinya dan anggota keluarganya.

Dengan cepat, Mang Saridin menghubungi petugas Damkar Pos WMK Banjarsari untuk meminta bantuan. Tiga petugas, yakni Dikri, Tian, dan Rahmat, segera merespons laporan tersebut menggunakan mobil pancar Z 9915 V.

Menurut Kabid Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Ciamis, Fery Rochwandi, petugas berhasil menangkap ular king kobra tersebut dan membawanya kembali ke Pos WMK Banjarsari pada pukul 13.20 WIB.

Sebelumnya, pada Jumat (9/8/2024) malam, petugas Damkar Pos WMK Kawali juga menangkap ular king kobra sepanjang 2 meter yang bersembunyi di bawah kulkas dapur rumah Mang Yaya Zaelani (68) di Dusun Munjul, Desa Buniaseuri, Cipaku, Ciamis.

Evakuasi ini menunjukkan kesiapan dan kecepatan respons tim Damkar dalam menghadapi situasi darurat yang melibatkan hewan berbisa.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network