Penemuan Granat dan Peluru di Tasikmalaya Menggemparkan Warga

Heru Rukanda
Penemuan Granat dan Peluru di Tasikmalaya Menggemparkan Warga. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Pasangan suami istri, Budiana dan Rini Sumartini, warga Kampung Pangkalan, Desa Tenjowaringin, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, dikejutkan dengan adanya granat nanas dan puluhan peluru saat membersihkan lemari tua di rumah almarhum orang tuanya. 

Ketika membersihkan rumah, Budiana dan Rini Sumartini menemukan karung yang mencurigakan di dalam lemari pakaian. 

Dengan rasa penasaran, mereka membuka karung tersebut dan terkejut melihat granat dan peluru di dalamnya. Penemuan ini membuat mereka kaget segera melapor ke pihak berwajib.

Petugas dari Polsek Salawu, Polres Tasikmalaya, dan Satuan Brimob Polda Jawa Barat segera merespons laporan tersebut. Mereka tiba di tempat kejadian dan melakukan pengamanan lokasi penemuan. 

Kapolsek Salawu Iptu Dedi Darsono, menjelaskan, bahwa granat jenis nanas dan puluhan peluru tersebut diduga milik orang tua Budiana, yang merupakan seorang veteran perang.

Menurut informasi dari keluarga, granat dan peluru tersebut merupakan warisan milik Pak Maun, orang tua Budiana. Setelah kematian Pak Maun, rumah tersebut tidak lagi ditempati karena anak-anaknya sudah memiliki rumah masing-masing. 

"Granat dan peluru tersebut sementara diamankan oleh kepolisian guna menghindari risiko yang tidak diinginkan," ujar Dedi kepada wartawan, Minggu (22/10/2023).

Penemuan ini membuat ketegangan di lingkungan sekitar dan menjadi pembicaraan hangat di kalangan warga. 

Pihak berwajib terus melakukan penyelidikan untuk memastikan asal-usul dan keabsahan granat serta peluru tersebut, serta memastikan keamanan dan keselamatan masyarakat setempat.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network